Selasa, 04 Desember 2018

Peluang Bisnis dari Rumah dengan Membuka Online Pet shop


Setelah bingung akan kerja dimana setelah lulus dari jurusan Kesehatan Hewan, akhirnya Geri memutuskan utnuk membuka pet shop atau toko hewan piaraan. Apakah kamu punya keinginan yang sama seperti Geri?

Pet shop atau toko hewan adalah tempat untuk penjualan, pembelian, perawatan hingga penitipan hewan kesayangan. Usaha pet shop ini merupakan pusat pelayanan untuk binatang-binatang piaraan, seperti anjing, kucing, burung, ular dan jenis binatang lainnya. Memang tidak mudah untuk membuka usaha pet shop ini, selain modal yang besar kamu juga harus memiliki wawasan serta keterampilan dalam melakukan perawatan terhadap hewat.

Belakangan ini, usaha pet shop sedang dilirik oleh banyak wirausahawan. Mereka yang merasa memiliki kecintaan terhadap hewan, banyak yang memutuskan untuk membuka jenis usaha ini. Banyak hal yang harus kamu perhatikan, mulai dari mengurus perizinan tempat usaha, hingga menentukan hewan apa saja yang ingin dilayani.

Jika kamu belum mampu membuka usaha pet shop, kamu bisa memulainya dengan membuka toko online. Dari biaya, tentu saja lebih murah dibandingkan dengan membuka toko. Kamu bisa memanfaatkan beragam sosial media, seperti Facebook, Instagram atau blog untuk menawarkan bisnis kamu. Selain itu, kamu bisa membuat sebuah website khusus untuk mempromosikan daganganmu.

Lantas, jika kamu membuka pet shop secara online, keseruan apa sih yang bakal kamu dapat? Simak disini!

1. Waktu yang fleksible

Tentu saja hal pertama yang akan kamu rasakan adalah kamu memiliki waktu yang fleksible. Kamu cukup mengelola bisnis kamu dari rumah sambil bersantai bersama keluarga. Kamu tidak perlu merasakan bangun pagi-pagi untuk berangkat ke kantor dan pulang malem dari kantor. Hal ini lah yang menjadi daya tarik tersendiri bagi wirausahawan yang memutuskan untuk membuka toko online.

2. Hemat biaya promosi

Salah satu kelebihan memiliki toko online adalah kamu tidak perlu biaya besar untuk mempromosikan dagangan kamu. Kamu bisa memanfaatkan iklan gratis untuk melakukan promosi. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan social media kamu untuk mempromosikan kepada teman atau kerabat.

3. Tidak perlu dijaga setiap saat

Berbeda dari toko offline yang harus dijaga setiap saat, toko online memudahkan kamu dalam melakukan transaksi. Jika ada pelanggan yang tertarik dengan barang yang kamu jual, mereka bisa melakukan transaksi melalui email, sms atau sistem otomatis yang ada di website tersebut.

4. Kontrol penuh terhadap situs toko online

Jika kamu sudah memiliki website sendiri, kamu tentu saja memiliki hak akses yang lebih leluasa atas barang yang kamu jual. Kamu bisa mengaturnya, mulai dari bagaimana menampilkan produk, deskripsi maupun katalog dan harga.

5. Laporan keuangan otomatis

Dengan membangun sebuah website sendiri, kamu tidak dipusingkan untuk menyewa seorang akuntan. karena perhitungan keuntungan dapat dilakukan oleh website dari toko online kamu sendiri. Jika kamu ingin memeriksa laporan keuangan, kamu akan sangat dimudahkan bahkan hanya dengan satu klik saja. jadi, hal ini lebih praktis dan memudahkan kamu dalam melakukan cek keuangan secara rutin pada toko online kamu.

Jadi, sudah memutuskan untuk menjadi seorang wirausaha? Ternyata, cari uang itu nggak harus datang ke kantor kok, guys! Kamu bisa memulai dengan bisnis sederhana ini.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar